Berita: Media newspost.my.id,-
Soppeng, Apresiasi atas pengabdian seluruh pihak, termasuk petani, TNI-Polri, relawan, dan unsur masyarakat lainnya, yang telah berkontribusi dalam memperkuat ketahanan nasional.
Melalui partisipasi daring tersebut, Bupati Soppeng H. Suwardi Haseng menyatakan dukungan penuh terhadap program swasembada pangan nasional serta menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Soppeng dalam mendorong peningkatan produksi pertanian daerah, kesejahteraan petani, dan pemanfaatan teknologi pertanian modern.
“Program swasembada pangan merupakan agenda strategis nasional yang harus kita dukung bersama. Pemerintah Kabupaten Soppeng siap bersinergi dan berperan aktif dalam memperkuat sektor pertanian demi ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Bupati Soppeng.
Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan penyerahan penghargaan swasembada pangan, santunan bagi anak yatim piatu dan petani kurang mampu, serta dialog virtual Presiden RI dengan petani dan penyuluh pertanian dari berbagai daerah.
Keikutsertaan Bupati Soppeng dalam agenda nasional ini diharapkan semakin memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam mewujudkan ketahanan pangan yang tangguh dan berkelanjutan, khususnya di Kabupaten Soppeng.
Turut hadir,para anggota Forkopimda Kab. Soppeng, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perkebunan Kabupaten Soppeng, para Kepala Desa/Lurah, para penyuluh pertanian Kab. Soppeng









