• Jelajahi

    Copyright © NEWS POST | BERITA HARI INI TERKINI
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    La Palellung: “Harta, Pengaruh, dan Kuasa Bukan Alasan untuk Sombong”

    NewsPost
    Minggu, 28 September 2025, 17:22 WIB Last Updated 2025-09-28T10:22:38Z

     

       Berita: News Post.my.id,-

     Soppeng – Sebuah pesan penuh makna kembali disampaikan La Palellung, sosok yang dikenal rendah hati meski memiliki pengaruh besar di lingkungannya. Dalam pernyataannya, ia menegaskan bahwa harta, kedudukan, dan kekuasaan tidak seharusnya menjadi alasan untuk bersikap angkuh kepada sesama.


     > “Harta, pengaruh, dan kuasa bukan alasan untuk sombong. Ia tetap baik pada sesama. Engkau menggenggam tanganku, aku menggenggam tanganmu; kita bersatu dalam satu komitmen: mappideceng,” ucap La Palellung.


     Pesan “mappideceng” yang berarti menebar kebaikan dan saling menguatkan menjadi inti dari ajakan La Palellung. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga nilai kebersamaan, saling menghargai, dan menumbuhkan solidaritas, tanpa memandang perbedaan status sosial.


     Nilai-nilai yang diangkat La Palellung sejalan dengan budaya Bugis yang menjunjung tinggi siri’ na pacce (harga diri dan solidaritas), menjadi pengingat bahwa kemuliaan seseorang diukur dari keikhlasan hati, bukan dari seberapa besar kekayaan atau kekuasaan yang dimiliki.


     Pesan bijak ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda dan seluruh lapisan masyarakat agar selalu menempatkan kerendahan hati di atas segalanya, demi terciptanya kehidupan sosial yang harmonis. (Pettaduga. Redaksi)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini